Headlines News :
Home » » Islam Mengajarkan Cara Menangkis Sihir

Islam Mengajarkan Cara Menangkis Sihir

Written By MAHA KARYA on Monday, December 24, 2012 | 12/24/2012

Dalam sebuah hadits yang diriwayatkan oleh Abu Daud bahwa Abdul Hamid maula Bani Hasyim pernah mengulangi cerita apa yang pernah disampaikan oleh ibunya. Ibunya itu pernah mengkhadam (menjaga) salah seorang putri Rasulullah SAW. Putri Rasulullah sempat menceritakan kepada wanita yang mengkhadamnya  bahwa Rasulullah SAW pernah mengajarkan kepadanya dzikir-dzikir untuk menangkal segala bentuk penyakit terutama sihir, di antaranya ucapan : subhanallah wabihamdihi la quwwata Illa billah ma sya-Allah kana wa ma lam yasya’  lam yakun. I’lam annallaha’ala kulli syay- in qadir, wa annallaha qad ahatha bikulli syay-in ‘ilma. Fa inna man qalahunna hina yushbihu hufidha hatta yamsiya waman qalahunna hina yamsi hufidha  hatta yushbiha. 

Artinya : Maha suci Allah dan segenap pujian kepada-Nya, tidak ada kekuatan kecuali dengan pertolongan Allah. Apa saja yang ditakdirkan Allah pasti terjadi dan yang tidak dikehendakinya pasti tidak akan terjadi. Ketahuilah bahwa Allah Maha Kuasa dan Maha Mengetahui terhadap segala-galanya. Dan siapa saja yang membacanya di pagi hari akan  dijaganya sampai sore. Dan siapa saja yang membacanya di sore hari akan mendapat penjagaan Allah sampai pagi. 

Di dalam hadits di atas Rasulullah pernah mengajarkan dzikir-dzikir kepada seorang perempuan yang  mengkhadam putrinya  yang dapat menghadang segala bentuk bencana    termasuk sihir. Manusia tidak memiliki daya sedikitpun untuk terhindar dari  bermacam bencana di atas kecuali hanya dengan mengharapkan pertolongan Allah Yang Maha Kuasa. Kita tidak menafikan ada sihir dan ilmu sihir telah lahir sejak nabi Sulaiman  ‘alaihissalam dahulu.

Nabi Muhammad SAW sendiri sebagai kekasih Allah pernah disihirkan oleh seorang Yahudi dari Bani Zuraiq yang bernama Labid bin A’sham apalagi kita sebagai umatnya yang hidup di akhir zaman ini . Pertanyaan sekarang, bolehkah seorang muslim meminta bantu kepada pelaku sihir untuk menghilangkan sihir yang menghantuinya.  Jawabnya tidak boleh sebab pelaku sihir adalah tergolong orang kafir. Satu-satunya cara menangkal semua itu adalah dengan berserah diri kepada Allah dengan tetap meminta bantu kepada-Nya serta selalu berlindung kepada-Nya. 

Di akhir zaman ini kita dihadapkan dengan berbagai macam bala dan penyakit dari ulah jahat manusia yang ingin melampiaskan hawa nafsunya dan kedengkiannya dengan mengeruk keuntungan dunia semata. Untuk menangkal itu semuanya Allah dan Rasulullah telah mengajarkan kita do’a-do’a  yang  dapat terhindar dari bahaya sihir, santet, guna-guna, hipnotis dan sebagainya. Tidak pernah  ada pakar medis di dunia ini betapapun hebatnya  mampu menemukan obat melawan sihir dan yang seragam dengannya kecuali Allah semata yang membuatnya dan yang diramu oleh rasul-Nya Muhammad SAW. 

Di dalam hadits lain yang dirawikan Imam Abu Daud yang berasal dari Iban bin Utsman bin ‘Affan dari  ayahnya  berkata: Aku mendengar Rasulullah SAW bersabda:  Siapa saja yang membaca ; Bismillahilladzi  la yadhurru  ma’a ismihi syay-un fil ardhi wa la fissama’  wa huwassami’ul ‘alim . Artinya: Dengan nama Allah  yang tidak membawa melarat sedikitpun bersama nama-Nya,  baik di bumi maupun di langit. Dialah Allah yang Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui.  

Kepada siapa lagi kita bermohon kalau bukan kepada kepada Allah dan , siapa lagi yang sanggup memberikan pertolongan kepada manusia ini  kalau bukan Allah semata yang menciptakan dan mematikan kita. Mari kita selalu berlindung kepada Allah dari segala mara bahaya dan bentuk bencana dengan berpedoman  kepada resep yang diberikan Allah dan Rasul-Nya. Wallahul Muwaffiq.

Drs. Tgk H. Ramli Yusuf
Share this article :

0 coment:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Alamat:Komplek Masjid Raya Baiturrahman Banda Aceh. - Kontak. Telp:+62852 8244 0074 - Email: gema_btr@yahoo.co.id
Copyright © 2014. Gema Baiturrahman Online - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Mas Template Editing by Saifuddin