Headlines News :
Home » » Inspirator Anak Menghafal Qur’an

Inspirator Anak Menghafal Qur’an

Written By MAHA KARYA on Sunday, August 3, 2014 | 8/03/2014

Sausan, Juara Favorit Hafizh Qur’an

Sebelum berangkat mengikuti Hafizh Qur’an (HQ) di Stasiun TV Trans 7 Jakarta pada Juni lalu, Amira Sausan Karima adalah sosok anak perempuan tomboy baik dalam berpakaian maupun kesukaan akan jenis permainan. Perubahan luar biasa mulai terlihat di mana genap sebulan ini hari-harinya diisi berinteraksi dan berfatabiqul khairat dengan sesama hafizh-hafizhah dalam memperbanyak hafalan dibimbing langsung oleh Ustad Bachtiar Nasir selaku mentor beserta rekan.

Kini ia selalu berhijab rapi walaupun warna-warni sebagaimana Gema menemui anak perempuan kelahiran Medan, 23 Oktober 2006 dengan segudang prestasi ini di rumah kediaman Illiza Sa’aduddin Djamal, Walikota Banda Aceh, Kamis (31/7).

Siang itu, Sausan-- panggilan akrabnya, masih dalam suasana Idul Fitri dijamu Bu Illiza sekaligus memberikan hadiah khusus bagi Juara II Hafiz Qur’an yang diumumkan pada Sabtu (26/7) lalu. Putri bungsu dari 3 bersaudara asal Blang Krueng Aceh Besar ini ditemani kedua orangtuanya Muhammad Nizar dan Syarifah Qadria bersama Ghufran Zainal Abidin, Anggota DPRA.

Menghafal al Qur’an, sebenarnya baru digeluti Sausan dalam setahun ini. Ibunya melihat sisi lain dari kemampuan putrinya dengan menjuarai berbagai macam lomba baik pada tingkat Banda Aceh maupun Provinsi Aceh. Daya ingat Sausan menginspirasi ibu untuk mencoba hafalan Qur’an. Ternyata Sausan memang istimewa dengan mudah beberapa surah dihafalnya, sampai akhirnya genap juzz 30 dikuasai dengan baik. Saat dibuka audisi untuk paket Hafiz QuranTrans 7 TV, Sausan terpilih beserta kedua rekan lainnya Nawala dan Naylatus mewakili Banda Aceh bersaing bersama puluhan hafiz cilik nusantara lainnya.

Sausan melenggang mulus menuju grand final, sementara kedua rekannya pulang lebih cepat karena tereliminasi suara polling. Namun, anak bungsu dari 3 bersaudara ini belum mampu menyaingi Sabrina dari Bogor yang tampil sebagai pemenang. Walau sebagai runner up, warga Aceh patut bersyukur karena siswa kelas 3 MIN Model Banda Aceh ini dinobatkan sebagai Peserta Pavorit HQ 2014 pilihan dewan juri dan pemirsa.

Ada satu pesan khusus berupa tantangan yang disampaikan Ust Bachtiar yaitu Sausan harus mampu menghafal 5 juz al Quran dalam tempo 5 bulan. Namun, ibunya yang membimbing haflahnya di rumah yakin, putrinya dapat memenuhi tuntutan mentor. Menurut Syarifah, sewaktu menuju Jakarta untuk bersaing dengan seluruh anak-anak hafizh pilihan se-nusantara pertengahan Juni lalu, Sausan baru menguasai hafalan juzz 30, kini juzz pertama surah-surah al Qur’an pun telah dihapalnya.
 
Kini Sausan bukan lagi milik Banda Aceh dan Aceh bahkan jutaan kaum muslimin se-tanah air akan mengenangnya dengan tampil sempurna juga menggemaskan pemirsa dan mentor. Karenanya tidak berlebihan apabila Illiza sebagai Walikota Banda Aceh menyebutnya penuh bangga, “Sausan adalah inspirator bagi anak-anak Aceh dalam menghafal al Qur’an.” Semoga dengan kemenangan Sausan akan memotivasi anak-anak Aceh dalam menghafal, mencintai, hidup dan mati bersama al Qur’an,” demikian Illiza. NA Riya Ison
Share this article :

0 coment:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Alamat:Komplek Masjid Raya Baiturrahman Banda Aceh. - Kontak. Telp:+62852 8244 0074 - Email: gema_btr@yahoo.co.id
Copyright © 2014. Gema Baiturrahman Online - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Mas Template Editing by Saifuddin