Headlines News :
Home » » Antara Janji Nasrani Dan Kita

Antara Janji Nasrani Dan Kita

Written By MAHA KARYA on Saturday, November 16, 2013 | 11/16/2013

Dan di antara orang-orang yang mengatakan: "Sesungguhnya kami ini orang-orang Nasrani", ada yang telah Kami ambil perjanjian mereka, tetapi mereka (sengaja) melupakan sebahagian dari apa yang mereka telah diberi peringatan dengannya; maka Kami timbulkan di antara mereka permusuhan dan kebencian sampai hari kiamat. Dan kelak Allah akan memberitakan kepada mereka apa yang selalu mereka kerjakan. (Surat al-Ma'idah  ayat 14)

Allah swt kembali menceritakan perihal orang-orang Nasrani pada masa-masa awal mereka menerima kebenaran. Allah swt menuturkan prilaku kefasikan mereka setelah mereka mengakui ke-nasrani-an. Kesalahan kaum nasrani pada masa awal adalah dengan adanya kesengajaan untuk melupakan peringatan dan janji yang telah mereka junjung tinggi. Itulah salah satu sikap umat manusia yang menyebabkan Allah swt murka.

Kemurkaan Allah swt tidak hanya sebatas kemarahan, namun Allah maha perkasa untuk memberikan balasan bagi orang-orang yang melakukan kefasikan tersebut. Dalam ayat tersebut dijelaskan bagaimana Allah menanamkan bibit-bibit perpecahan pada hati mereka. Itulah yang menyebabkan perpecahan di kalangan kaum Nasrani. Perpecahan tersebut (mungkin) dengan banyaknya firqah-firqah kristiani sekarang, karena kesalahan dari para pendahulu mereka. Kemudian, perkara kemaksiatan kepada Allah swt tidak berhenti sampai dengan adanya perpecahan di kalangan mereka, namun Allah swt akan meminta pertanggungjawaban atas 'kelupaan' mereka di akhirat kelak.

Ayat tersebut di atas, seyogyanya kita -sebagai muslim- tidak membaca sekilas pintas tentang sejarah agama yang tidak lagi murni tersebut, namun ayat di atas juga sebagai peringatan bagi kita. Tidak tertutup kemungkinan, apa yang dilakukan oleh umat Nasrani masa awal itu juga telah dilakukan oleh sebagian dari kita, yaitu melupakan janji-janji penghambaan secara penuh. Prilaku tidak mau melakukan shalat, enggan membayar zakat, mengambil hak-hak orang lain dengan cara yang tidak benar, adalah sebagian dari janji kita yang 'terlupakan'.

Demikian juga dengan peringatan Allah swt melalui ayat-ayat al-Qur'an, mungkin sebagian kita telah 'melupakan' bahwa prilaku kriminal tidak dibenarkan, mencuri, merampok, berzina, minum khamar adalah prilaku yang dengan secara tegas dilarang. Mari kita lihat di sekeliling kita, akan tersirat jawaban bahwa kita dan orang-orang di sekeliling kita masih belum 'menunaikan janji' kepada Allah dan masih acuh tak acuh dengan 'peringatan'-Nya. Allahumma ihdinaa..
 
Prof. Dr. Tgk. H. Azman Ismail, MA
Imam Besar Masjid Raya Baiturrahman
Share this article :

0 coment:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Alamat:Komplek Masjid Raya Baiturrahman Banda Aceh. - Kontak. Telp:+62852 8244 0074 - Email: gema_btr@yahoo.co.id
Copyright © 2014. Gema Baiturrahman Online - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Mas Template Editing by Saifuddin